Monday, 6 October 2014
10 KSATRIA WANITA TERBAIK DALAM SEJARAH
Tidak hanya kaum pria wanita juga telah tercatat dalam sejarah berbagai bangsa sebagai kaum yang mampu menunjukkan eksistensi mereka dalam medan perang bahkan beberapa dari mereka menjadi legenda yang tak terlupakan dalam sejarah peradaban manusia, berikut 10 ksatria wanita terbaik dalam sejarah.
1. Joan Of Arc
Joan adalah seorang pejuang yang dengan gigih melepaskan negaranya dari jajahan Inggris. Berkat jasanya Perancis pun merdeka dan membuat namanya di kenal di dunia pada saat itu. Setelah itu Joan banyak memenangkan berbagai pertempuran hingga ia ditangkap dan dihukum mati pada tahun 1456.
2. Cut Nyak Dien
Cut Nyak Dien adalah salah satu dari ksatria wanita terbaik yang pernah di miliki bangsa Indonesia, bersama suaminya Teuku Umar dengan gigih ia berjuang melawan penjajah Belanda, bahkan di usianya yang cukup terbilang uzur Cut Nyak Dien tak mau berhenti meskipun suaminya telah terlebih dahulu gugur di medan perang.
3. Jamila Bouhired
Mahasisiwi yang satu ini patut di acungi jempol selain berjuang secara diplomasi Jamila juga kerap kali ikut dalam perang bersenjata melawan penjajah Perancis yang telah menjajah negaranya Aljazair. Bersama teman-temannya yang tergabung dalam front Pembebasan Nasional Al-jazair, Jamila mampu membuat gentar lawan-lawannya.
4. Margareth Corbin
Awalnya Margareth tidak pernah bermimpi akan ikut dalam peperangan jika tidak karena suaminya John Corbin yang menjadi prajurit Perang revolusi Amerika melawan penjajahan Inggris tahun 1772, bersama warga Amerika lainnya Margareth menjadi pahlawan dalam perang di Fort Washington.
5. Cordelia E. Cook
Cordelia menjadi perawat pada Korps tentara angkatan darat Amerika Serikat pada pernag dunia ke II. Dalam peperangan yang berlangsung Cordelia tanpa kenal lelah terus menjalankan tugasnya untuk mengobati prajurit Amerika yang terluka. Berkat jasanya dia di anugrahi Bintang perunggu dan Purple Heart.
6. Elsie S. Ott
Elsie merupakan seorang prajurit Amerika yang bertugas sebagai perawat penerbangan. Ia berhasil merawat banyak pasukan penerbang Amerika Serikat sekalipun tidak pernah mendapatkan pendidikan formal dalam dunai medis penerbangan. Lalu, karena peran aktifnya dalam perang dunia ke II, ia mendapatkan medali medis penerbangan Amerika Serikat.
7. Opha M. Johnson
Opha adalah wanita pertama yang ikut dalam perang antara Amerika dan Jepang, saat banyak rekan wanitanya yang ditugaskan sebagai juru masak dan juru cuci, Opha justru di angkat sebagai pengatur serangan Laut angkatan laut marinir Amerika Serikat.
8. Loretta Walsh
Loretta adalah wanita pertama yang terdaftar sebagai prajurit wanita pertama dalam perang dunia I, selain itu wanita kelahiran tahun 1896 ini juga ahli dalam strategi serangan laut, salah satu prestasi gemilangnya dengan menegelamkan 5 kapal perang Jerman.
9. Ovetta Culp Hobby
Ovetta Wanita pertama yang mendapatkan medali US Army Distinguished Service Medal, medali yang diberikan kepada prajurit-prajurit terbaik Amerika Serikat. Ovetta mengawali kariernya di kemiliteran sebagai editor namun berkat jasanya ia berhasil mendapatkan posisi penting sebagai kolonel pada 1945.
10. Mary E. Walker
Mary adalah satu-satunya wanita yang pernah mendapatkan medali kehormatan kongres berkat jasanya dalam perang sipil bersudara di Amerika Serikat. Meskipun tidak pernah mengenyam pendidikan militer, Mary dikeal berani ia juga dikenal cerdas dan merupakan lulusan Syracuse Medical College.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment